Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran untuk Guru-Guru SMA di Daerah Cikarang

Rosalina Rosalina, Genta Sahuri, Tjong Wansen, Abdul Ghofir

Abstract


Dalam era teknologi informasi saat ini, guru merupakan tenaga pendidik profesional yang perannya sebagai pemateri sudah bisa digantikan oleh teknologi itu sendiri. Menyikapi kondisi tersebut, para guru dituntut untuk bisa berfungsi sebagai fasilitator yang mampu mengembangkan kreativitas dan dinamika dalam menggali potensi sumber dan media pembelajaran sehingga diharapkan perannya sebagai penyampai tetap diperlukan yang pada akhirnya bisa tetap menjaga kualitas belajar mengajarnya. Untuk itu, guru dituntut untuk bisa menjadi fasilitator yang membekali dirinya dengan wawasan dan keterampilan dalam pengembangan dan pembuatan media pembelajaran yang mutakhir dan menyesuaikan situasi dan perkembangan zaman. Dari diskusi dan interaksi yang dilakukan terlihat bahwa para guru di SMA Cikarang pada umumnya masih mengalami kesulitan dalam beradaptasi dengan metode pembelajaran yang melibatkan media teknologi informasi. Salah satu penyebabnya adalah karena masih kurangnya sarana dan prasarana yang dapat menunjang keaktifan dan semangat murid dalam belajar, serta para guru yang masih belum bisa dan terbiasa dalam membuat media pembelajaran yang sesuai dengan lingkungan dan zaman siswa. Oleh karena itu tim pelaksana memberi Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran kepada Guru-guru SMA di Kabupaten Bekasi dengan harapan dapat meningkatkan efektivitas dan kualitas proses pembelajaran di SMA pada akhirnya akan menunjang tercapainya tujuan pendidikan di sekolah sasaran.


Keywords


Pelatihan, Pembelajaran, Media dan Teknologi

Full Text:

PDF

References


Aljumah, F. H. (2012). Saudi learner perceptions and attitudes towards the use of blogs in teaching English writing course for EFL majors at Qassim University.English Language Teaching, 5(1), p100.

Goh, J.W.P., Quek, C. J., & Lee, O. K. (2010). An Investigation of Students' Perceptions of Learning Benefits of Weblogs in an East Asian Context:A Rasch Analysis. Educational Technology & Society, 13 (2), 90–101

Gunawan, I. (2016). Pasaran: Menggali Nilai-nilai Permainan Tradisional dalam Mengembangkan Sifat-sifat Kepemimpinan Pendidikan. Jurnal Studi Sosial, 8(1), 55-64.

Tang, E. & Lam C. (2014). Building an Effective Online Learning Community (OLC) In Blog-Based Teaching Portfolios. Internet and Higher Education, 20 (2014) 79–85. http://dx.doi.org/10.1016/ j.iheduc.2012.12.002

Venkatesh, V., Croteau, A. M., and Rabah, M. (2014). Perceptions of Effectiveness of Instructional Uses of Technology in Higher Education in an Era of Web 2.0. 2014 47th Hawaii International Conference on System




DOI: http://dx.doi.org/10.33021/aia.v2i1.995

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Rosalina Rosalina, Genta Sahuri, Abdul Ghofir, Tjong Wansen


Articles in this journal have been indexed in major research databases, including:


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.