Pelatihan Penggunaan Aplikasi Rencana Pembelajaran PAUD di Kota Bandung

Enoh Enoh, Huriah Rachmah, Masnipal Masnipal, Nurul Afrianti

Abstract


Hasil pengamatan dan wawancara dengan guru, kepala sekolah serta Ketua HIMPAUDI Kecamatan Bandung Wetan terungkap bahwa persoalan belum adanya aplikasi yang membantu kinerja guru dalam membuat rencana pembelajaran dan pelatihan tentang teknologi khususnya komputer menyebabkan guru-guru tidak memahami konten yang perlu dimasukkan ke dalam rencana pembelajaran dan cara memanfaatkan teknologi. Pengisian angket terhadap 10 guru PAUD menunjukkan data permasalahan terkait, diantaranya: (1) 90 % guru belum membuat rencana pembelajaran secara rutin atau teratur, (2) 80 % guru belum paham dalam membuat rencana pembelajaran, (3) 90 % guru belum memanfaatkan teknologi komputer (manual) untuk mempermudah pembuatan rencana pembelajaran (4) 100 % guru belum mempunyai aplikasi rencana pembelajaran berbasis komputer.  Solusi yang diberikan antara lain: peningkatan kemampuan guru-guru PAUD dalam membuat rencana pembelajaran secara rutin atau teratur dengan menggunakan aplikasi pada setiap tahun ajaran agar guru selalu siap saat mengajar tidak terkendala dengan kegiatan pembelajaran yang akan diberikan kepada peserta didiknya serta pelatihan dalam menyusun rencana pembelajaran. Kegiatan pelatihan guru PAUD Non formal ini dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2021 yang dihadiri oleh 16 orang guru PAUD di wilayah Kecamatan Bandung Wetan. Evaluasi pelatihan dilakukan melalui uji t-Paired. Dari hasil perhitungan didapat p-value sebesar 0.006. Dengan derajat kepercayaan 95%, karena p-value kurang dari 0,05, hal ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara pengetahuan peserta sebelum dan sesudah pelatihan.

Full Text:

PDF

References


Christianti, M. (2015). Profesionalisme Pendidik Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Anak, 1(1). https://doi.org/10.21831/jpa.v1i1.2923

Dewiastri, A. R., & Mulyana, E. H. (2020). Keterampilan Mengomunikasikan Anak Usia Dini. Jurnal PAUD Agapedia, 4(1), 50–70.

Hijriati. (2017). Pengembangan Model Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini. Januari – Juni, 1, 74–92.

Makarim, N. (2019). PAUD yang Ideal Menurut Mas Menteri. GTK PAUD Kemdikbud. https://gtk.kemdikbud.go.id/read-news/paud-yang-ideal-menurut-mas-menteri

Nisa, L. (2020). Pemanfaatan Teknologi Dalam Pendidikan Anak Usia Dini. ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal, 8(1), 001.https://doi.org/10.21043/thufula.v8i1.6283

Pramudyani, A. V. R. &, & Rohmadheny, P. S. (2019). Pelatihan pemanfaatan aplikasi microsoft office dalam pembelajaran sebagai upaya peningkatan profesionalisme bagi guru PAUD di PCA Mantrijeron. Seminar Nasional Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan, September, 711–718. http://seminar.uad.ac.id/index.php/senimas/article/view/2312/612

Rohita, R., Fitria, N., & Haryadi, D. (2018). Pemanfaatan Aplikasi Penyusunan Perencanaan Pembelajaran (Ap3) Dalam Penyusunan Perencanaan Pembelajaran Bagi Guru Taman Kanak-Kanak Di Jakarta. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 24(2), 644. https://doi.org/10.24114/jpkm.v24i2.10168

Sriwahyuni, E., & Nofialdi, N. (2017). Metode Pembelajaran Yang Digunakan Paud (Pendidikan Anak Usia Dini) Permata Bunda. ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal, 4(1), 44–62. https://doi.org/10.21043/thufula.v4i1.2010

Suharni, Wahyuni, & Salmah, S. (2020). PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, Vol 3, No 2, April 2020. Pengelolaan Kelas Pada Model Pembelajaran Kelompok Pada Anak Usia 5-6 Tahun Di TK IT Al- Mahira, 3(2), 68–77.

Tanu, I. K. (2019). Penggunaan Metode Mengajar Di Paud Dalam Rangka Menumbuhkan Minat Belajar Anak. Pratama Widya : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 3(2), 14–19. https://doi.org/10.25078/pw.v3i2.733




DOI: http://dx.doi.org/10.33021/aia.v3i1.1614

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Enoh Enoh, Huriah Rachmah, Masnipal Masnipal, Nurul Afrianti


Articles in this journal have been indexed in major research databases, including:


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.